Friday, March 30, 2018

Resep Es Kepal Milo - Cara Membuat Es Kepal Milo

Resep Es Kepal Milo -  Cara Membuat Es Kepal Milo 

Sedikit membicarakan soal merk, tetapi tidak apa-apa ini merupakan ulasan murni yang membahas makanan trend terkini yang sedang digemari. Es kepal milo yang sudah populer di negara Malaysia ini, kini merambah ke Indonesia.


Sumber : @aiskepaljogja

Sudah masuk ke daerah sekitar Malaysia sendiri yaitu Pulau Kalimantan. Kini mulai ramai dijual di Jawa dan sekitarnya. Di Pulau Jawa daerah yang mulai mempopulerkan minuman ini adalah di daerah Jogjakarta. 

Salah satunya adalah Ais Kepal Jogja. Lokasinya ada di Jalan Mantrijeron Mj 3 no 856 Pendapa Rarasati, Yogyakarta.

Sumber : @aiskepaljogja


Es Milo ini sangat diminati di negeri Jiran ini. Disana es milo disajikan dengan berbagai variasi. Menggunakan cup, ada yang menggunakan cone dan masih banyak lagi variasi lainnya. 

Biasanya Milo disajikan dengan dilarutkan dan diberi es atau air es. Tetapi untuk penyajian es kepal milo ini sedikit berbeda. Cara membuat es kepal milo ini sangat mudah.  

Resep es kepal milo ini yaitu, Es serut atau es batu yang diserut dibentuk bulat (dikepal) menjadi bongkahan dan ditaruh dalam mangkuk. Kemudian diberi larutan milo yang dicampur dengan susu coklat kental manis. Kemudian diatasnya diberi topping seperti meses, keju, corn dan lainnya. 

Berikut ini referensi resep es kepal milo dari Facebook :

Larutan kental coklat milo ini rasanya sangat nikmat, perpaduan antara bubuk milo dan susu kental manis. Juga tambahan topping beraneka ragam yang menambah kelezatannya. 

Di Jogja es ini dihargai Rp. 13.500 saja. Anda sudah bisa menikmati es kepal milo dengan topping yang lengkap. 

Anda ingin membuatnya

Ini sangat mudah, Anda langsung bisa membuatnya dengan mudah. Bisa juga dijadikan sebagai ladang usaha sampingan di rumah. 

Kesempatan ini sangat bagus digunakan, apalagi sudah mendekati bulan puasa. Tentunya akan memberikan varian pilihan menu berbuka puasa tersendiri di masyarakat sekitar Anda.

Demikianlah artikel tentang Es Kepal Milo Yang Mulai Nge-Hits di Jogja.  Semoga mememberikan inspirasi untuk para pembaca semua. Terimakasih sudah membaca. 
Previous Post
Next Post

0 Comments:

Note: Only a member of this blog may post a comment.